#

RSI MADIUN Juara di Ajang Lomba PORWAT yang di adakan DPD PPNI Kota Madiun 2025

#admin 15 January 2025

Pada tanggal 11 Januari 2025, perawat dari RSI Madiun ikut serta dalam kegiatan Pekan Olahraga Perawat (PORWAT) yang diadakan oleh DPD PPNI Kota Madiun 2025 , ada 10 DPK Rumah sakit di Kota Madiun yang mengikuti Pertandingan, yang bertempat di Kampus BHM Kota Madiun. Kegiatan ini merupakan wadah bagi para perawat untuk menunjukkan kemampuan dan semangat olahraga mereka.

Dalam ajang yang diikuti, Sementara Tim dari Perawat RSI Madiun berhasil meraih prestasi yang membanggakan di cabang lomba:

- Voly Putri: Meraih Juara 2

- Tenis Meja Ganda Putri : Meraih Juara 3

- Tenis Meja Tunggal Putri: Meraih Juara 3

-Tenes Meja ganda Putra: Meraih Juara 3

Kegiatan PORWAT ini nantinya akan berlanjut pada tanggal 18,19 Januari 2025 di Gor Cendikia dengan perlombaan Pertandingan Badminton Putra Putri.

Prestasi ini tidak hanya mencerminkan kemampuan atletik para perawat, tetapi juga menunjukkan semangat kebersamaan dan kerja keras tim. Seluruh peserta mendapatkan pengalaman berharga dan memperkuat tali persaudaraan antar perawat di seluruh kota .

Dengan perolehan medali ini, perawat RSI Madiun menunjukkan bahwa mereka tidak hanya berkomitmen dalam profesi kesehatan, tetapi juga dalam pengembangan diri melalui olahraga. Selamat kepada seluruh peserta dan semoga prestasi ini bisa menjadi motivasi untuk kegiatan-kegiatan selanjutnya!( MJK )