
Apel Rutin Kamis Pagi Karyawan RSI Siti Aisyah Madiun
- 26 June 2025
- Layanan
Madiun, 28 Mei 2025 – Dalam rangka meningkatkan kinerja dan efektivitas administrasi, RSI Siti Aisyah Madiun menggelar apel karyawan yang dipimpin oleh Bu Susi Indrawati, Kepala Bagian Administrasi. Apel ini diadakan untuk menyampaikan pentingnya pengelolaan data karyawan dalam sistem SISDMK yang dikelola oleh Dinas Kesehatan Kota Madiun.
Dalam sambutannya, Bu Susi Indrawati menekankan bahwa data karyawan merupakan aset penting bagi organisasi dan harus dikelola dengan baik untuk mendukung program Satu Sehat dari Kementerian Kesehatan. Ia menjelaskan bahwa dengan adanya sistem yang terintegrasi, diharapkan proses administrasi menjadi lebih efisien dan transparan.
“Pengelolaan data karyawan yang akurat dan terupdate akan membantu kita dalam pengambilan keputusan dan perencanaan sumber daya manusia yang lebih baik,” ujar Bu Susi. Ia juga mengingatkan seluruh karyawan untuk selalu memperhatikan dan memperbaharui data pribadi mereka dalam sistem SISDMK.
Apel ini dihadiri oleh seluruh karyawan RSI Siti Aisyah Madiun yang menunjukkan komitmen mereka terhadap perbaikan administrasi dan pelayanan kesehatan di kota Madiun. Setelah apel, diadakan sesi tindak Lanjut untuk kordinasi dengan SDI untuk karyawan untuk berdiskusi lebih lanjut mengenai implementasi sistem SISDMK.
Dengan adanya langkah ini, diharapkan RSI Siti Aisyah Madiun dapat terus meningkatkan kualitas pelayanan serta mendukung program pemerintah dalam menciptakan sistem kesehatan yang lebih terintegrasi dan efisien. Setelah Apel Ada Pemberian Tali Asih Buat Karyawan yang telah Purna Tugas yang di berikan kepada pak Abdul Karim, Semoga Bisa menjadi Penyemangat dalam Berjuang dakwah di amal usaha Muhammadiyah RSI Madiun.dan setelah purnna Nanti.(MJK)